May 23, 2025

Tujuan Akuntansi

Pada dasarnya tujuan akuntansi adalah untuk melakukan pencatatan, mengumpulkan serta melaporkan informasi terkait keuangan, posisi keuangan, dan arus kas dalam sebuah bisnis.

Pembahasan lebih mendalam mengneai berbagai jenis perusahaan, siapa saja para pengguna informasi akuntansi, profesi akuntansi, asumsi dasar beserta hal terkait lainnya dapat ditemukan pada buku Pengantar Akuntansi dibawah ini.

 

1. Tujuan akuntansi secara umum

  • Memberikan informasi perihal keuangan, khususnya itu aktiva maupun pasiva perusahaan.
  • Menyiapkan sekumpulan informasi mengenai perubahan pada berbagai sumber ekonomi (netto) perusahaan.
  • Memaparkan sebuah informasi perihal perubahan pada berbagai sumber ekonomi perusahaan, aset, hutang, serta modal.
  • Menyajikan beberapa informasi lainnya terkait laporan keuangan untuk membantu pengguna laporan tersebut.
  • Menjelaskan informasi keuangan perusahaan, diharapkan dapat membantu pada pembuatan potensi keuntungan perusahaan.

2. Tujuan akuntansi secara khusus

Khususnya tujuan akuntansi yaitu untuk menyediakan informasi dalam bentuk laporan yang berisi posisi keuangan, hasil usaha, dan perubahan posisi keuangan lainnya sesuai Prinsip Akuntansi Berterima Umum (PABU) atau Generally Accepted Accounting Principles (GAAP).

Terdapat beberapa elemen laporan keuangan yang harus dipahami untuk dapat menyelenggarakan teknis akuntansi perusahaan dengan baik, pelajari semuanya pada buku Pengantar Akuntansi Edisi Kedua.

3. Tujuan akuntansi secara kualitatif

  • Memberikan informasi yang relevan.
  • Informasi yang disampaikan sesuai dengan Prinsip Akuntansi Berterima Umum (PABU) dan dapat diperbandingkan.Menyampaikan informasi yang telah teruji kebenaran dan validitasnya.
  • Menyajikan informasi yang disampaikan dapat dimengerti oleh pihak-pihak yang berkepentingan.
  • Memberikan laporan keuangan untuk kepentingan pihak yang terkait dengan aktivitas perusahaan.
  • Menyajikan informasi transaksi yang real time dan secepat mungkin.
  • Proses dalam Akuntansi

    Seperti yng telah dipaparkan di atas bahwa dalam sebuah akuntansi adalah proses yang berkaitan dengan keuangan apapun yang terjadi dalam bisnis atau organisasi.

    Akuntansi memiliki sebuah proses, yang terdiri dari mencatat, meringkas, menganalisa, dan melaporkan data. Berikut adalah penjelasan proses tersebut:

  • 1. Mencatat

    Proses terpenting dalam proses akuntansi adalah pencatatan transaksi yang terjadi dalam bisnis. Proses ini, umumnya dikenal sebagai pembukuan, melibatkan pencatatan dan memasukkan transaksi ke dalam pembukuan.

    Dalam sebuah proses akuntansi, akuntansi biasanya dilakukan untuk tujuan akuntansi rinci dan merupakan laporan untuk menyajikan data dalam bentuk laporan keuangan akhir.

    2. Meringkas

    Secara umum, untuk sebuah data mentah adalah hasil pencatatan transaksi dan dianggap tidak terlalu penting. Data mentah ini tidak terlalu berpengaruh pada proses pengambilan keputusan.

    Namun, peran penting seorang akuntan untuk menggunakan data mentah, mengelompokkan menjadi beberapa kategori, serta menerjemahkannya. Sehingga, proses yang biasa terjadi adalah mencatat transaksi, lalu meringkasnya.

    3. Melaporkan

    Semua kegiatan yang dilakukan dalam perusahaan menjadi tanggung jawab manajemen. Setiap wirausahawan perlu mengetahui berbagai kegiatan yang dilakukan perusahaan dan bagaimana perusahaan membelanjakan uangnya.

    Dalam hal ini, pengusaha biasanya menerima laporan keuangan perusahaan yang dikirim setiap bulan. Pada saat yang sama, ada juga laporan tahunan yang merangkum semua kegiatan perusahaan.

    4. Menganalisa

    Terakhir, menganalisa merupakan proses akhir yang penting dalam akuntansi. Setelah merekam dan meringkas, tentunya kita perlu menarik kesimpulan. Di sinilah peran penting sebuah manajemen untuk memeriksa poin antara positif dan negatif.

    Dalam menganalisa semua ini, akuntansi memperkenalkan sebuah konsep perbandingan. Dimana kita bisa membandingkan antara penjualan, laba rugi, dan lainnya untuk menentukan dan juga menganalisa kerja serta mengambil keputusan.

    Dari banyaknya pengertian akuntansi, semuanya hampir memiliki tujuan yang sama, yaitu setiap tujuannya memberi laporan akurat tentunya berkaitan sesuai dengan masalah keuangan perusahaan.

    Definisi akuntansi akan sangat membantu dalam menyajikan laporan secara detail mengenai pengeluaran dan pemasukan perusahaan sehingga dapat mengetahui keuntungan dan kerugian. Selain itu, penerapan ilmu akuntansi juga akan membantu perusahaan untuk mengetahui karyawan yang melakukan kecurangan.

    Agar Grameds dapat lebih memahami proses akuntansi yang ada di sebuah perusahaan, Buku Sakti Pengantar Akuntansi dapat dijadikan salah satu referensi yang tepat karena dikemas dengan sistematis, praktis, serta mudah dipahami.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *