January 7, 2025

Simak artikel ini untuk mengetahui Strategi Marketing di Twitter

Seperti layaknya media sosial lainnya, Twitter memiliki ratusan ribu pengguna aktif yang berpotensi untuk sarana digital marketing. Twitter membuktikan kepopulerannya, karena dalam 2 bulan saja lonjakan tajam marketshare dari 8,73% pada November 2018 sampai 39%. Jika di bandingkan media sosial yang lain seperti halnya Instagram dan Facebook, Twitter memiliki cara yang unik untuk mempertemukan penjual dengan para calon pembeli.

Dengan fitur yang mudah di pahami oleh para pengguna, Twitter sangat potensial untuk digunakan sebagai sarana digital marketing. Marketing dalam platform Twitter mengedepankan jangkauan dan engagement oleh audiens dan calon klien. Marketing dalam Twitter cenderung lebih efektif daripada di platform lain karena sebagian besar pengguna menonton siaran langsung selagi meninggalkan komentar. Cuitan yang mendapat respon masif memungkinkan cuitan tersebut untuk menjangkau lebih banyak audiens.

Kelebihan lainnya yang dapat kamu dapat dari marketing Twitter adalah fitur yang ada pada Twitter sangat ramah bagi para pemula. Dengan berbagai macam tools yang tersedia, kamu dapat meningkatkan exposure sehingga akan lebih mudah terhubung dengan calon pembeli. Untuk memulai marketing ada, simak Strategi Marketing di Twitter di bawah ini!

Baca Juga: Strategi Digital Marketing Untuk Menarik Pelanggan

Memaksimalkan Profil

Profil merupakan tampilan yang paling utama dan harus mendapat perhatian lebih. Profil Twitter merupakan salah satu bagian dari branding yang menunjukkan reputasi bisnis yang anda kelola. Berikut ini adalah beberapa tips untuk membuat profil yang baik untuk akun bisnis anda :

  1. Usahakan untuk menggunakan username yang singkat, sesuai, dan mudah untuk diingat oleh pembeli
  2. Gunakan logo bisnis anda sebagai foto profil, namun apabila anda seorang conten creator, anda dapat menggunakan foto dengan latar bersih agar nampak profesional.
  3. Gunakan header yang mudah menangkap perhatian untuk meningkatkan brand awareness
  4. Usahakan tulis bio singkat untuk memperkenalkan usaha anda. Gunakan kalimat yang jelas dan mudah untuk di pahami

Membuat Tweet di saat yang tepat

Pemilihan jam yang tepat akan memudahkan tweet anda untuk menggaet jangkauan sebanyak mungkin. Usahakan untuk membuat cuitan pada pagi, siang, sore, dan di saat primetime. Pada saat inilah audiens anda akan mengisi waktu luang di tengah kegiatan mereka.

Memaksimalkan Potensi Fitur yang Ada

Untuk menambah perhatian dari audiens anda, anda harus cerdik dalam memaksimalkan konten yang anda buat. Berikut ini tipsnya :

  1. Tambahkan gambar di setiap tweet anda. Menambahkan gambar akan meningkatkan 150% kemungkinkan para audiens untuk melihatnya. Gambar yang dapat anda gunakan dapat berupa ilustrasi konten, maupun konten yang relevan dengan bisnis anda
  2. Anda juga dapat menambahkan video. Video jarak dengan latar yang menarik perhatian akan meningkatkan jangkauan hingga 10 kali lipat.

Kini belajar digital marketing dapat dilakukan dari mana saja dan kapan saja, lho. Ikuti pelatihan digital marketing dari ahlinya, daftar langsung disini!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *