January 4, 2025

Cara Jualan Melalui Facebook

Facebook merupakan media sosial terbesar di dunia. Dengan 2.4 miliar pengguna aktifnya membuat Facebook tidak hanya tempat yang bagus untuk bersosial media tetapi juga bagus dalam berjualan. Sudah banyak orang yang bisa membuktikan bahwa jualan di Facebook memang menguntungkan. Kita bisa memanfaatkan Facebook untuk mendongkrak penjualan bisnis kita. Ada beberapa cara untuk berjualan melalui Facebook. 3 cara ini adalah cara paling umum dalam berjualan di Facebook.

Facebook Marketplace

fitur marketplace untuk berjualan di Facebook, kita bisa dengan mudah melihat produk apa saja yang Anda jual berdasarkan spesifikasinya. Fitur ini mirip dengan marketplace pada umumnya seperti shopee, tokopedia dan bukalapak. Semua orang bisa berjualan di Facebook marketplace secara gratis. Tetapi gratis tidak berarti sekedarnya. Kita juga harus memiliki strategi dalam berjualan di marketplace yang disediakan Facebook.

Salah satu cara agar kita bisa mendapatkan penjualan adalah dengan membuat postingan yang menarik. Maksud dari postingan yang menarik adalah dengan memasang thumbnail yang menarik perhatian. Tidak lupa kita harus menulis deskripsi sedetail dan sebanyak mungkin agar calon pembeli langsung tau deskripsi dari produk tersebut. Judul juga bagian yang sangat penting. Pastikan kita memasukkan kata kunci yang berhubungan dengan produk kita sebanyak-banyaknya.

Jualan di Grup Facebook

Grup Facebook juga menjadi alternatif yang sangat baik untuk berjualan melalui Facebook. Ada beberapa hal dalam berjualan di Facebook. Biasanya, kita akan berjualan di grup yang memiliki ketertarikan dengan produk kita. Contohnya jika kita menjual sparepart mobil maka kita akan join ke komunitas mobil. Dengan cara ini maka jualan kita akan lebih tertarget dan lebih gampang terjual. Jika kita bisa mengeksekusi cara ini dengan benar maka jualan kalian dijamin akan laris manis

Jualan ke teman-teman melalui status maupun personal chat

Cara ketiga ini merupakan cara yang ampuh jika kalian sedang mencari pembelian perdana atau pembeli pertama. Kita bisa mengupload jualan kita di status kita. Tentunya dengan memposting melalui status maka yang melihat dagangan kita hanyalah teman-teman kita. Walaupun teman-teman kita tidak semuanya tertarik tetapi biasanya teman kita lah yang menjadi pembli pertama kita. Maka kita rekomedasikan berjualan melalui status ini bisa dilakukan diawal-awal memulai berjualan

Aspek terpenting dalam berjualan adalah dari segi marketing atau pemasaran. Dengan belajar marketing maka kita bisa menjual barang lebih mudah dan cepat. Campus Digital menyediakan pembelajaran yang lengkap meliputi social media marketing, marketplace, FB/IG ads, dan masih banyak lagi. Meningkatkan skill kita untuk berjualan dan mencapai pasar yang lebih luar lagi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *