January 6, 2025

Platform kursus online merupakan salah satu terobosan yang akhir-akhir ini banyak menarik minat masyarakat. Seiring berkembangnya teknologi di era digital, orang-orang juga melakukan pembaruan dalam meningkatkan skill yang mereka miliki.

Teknologi yang 10 tahun lalu kita anggap mustahil, sekarang dapat dengan mudah masyarakat akses dan gunakan untuk menunjang keperluan sehari-hari. Beberapa contohnya adalah aplikasi Gojek,  smart-watch, dan jaringan 4G.  Gojek merupakan aplikasi yang melayani kebutuhan pengguna mulai dari pemesanan ojek, makanan, hingga pengiriman barang. Selanjutnya, smart-watch seperti apple watch, tak hanya berfungsi untuk menunjukkan waktu saja. Namun, dapat untuk menghitung jarak tempuh saat berjalan, memotret foto, dan mengukur detak jantung. Terakhir, Jaringan 4G merupakan suatu koneksi internet yang kecepatan dan kualitasnya lebih baik daripada 3G. Dengan cepatnya akses internet 4G inilah, terdapat perubahan besar dalam terbentuknya berbagai bisnis, start-up, aplikasi, dan juga platform kursus online.

Buat kamu yang masih bingung, apa aja sih wadah pembelajaran secara virtual yang ada di internet, langsung aja baca penjelasan dibawah ya!

4 platform pembelajaran virtual populer untuk upgrade skill dan ilmu kamu!

1. Ruangguru

Siapa sih, yang gatau ruangguru ? Platform kursus virtual yang satu ini menyediakan layanan pendidikan bagi siswa sekolah, fresh graduate, dan orang dewasa. Fitur yang tersedia sangat lengkap loh! mulai dari latihan soal dengan video interaktif, try out online, belajar privat, hingga pelatihan online bagi lembaga dan perusahaan. Dengan  memiliki lebih dari 22 juta pengguna terdaftar dan memberikan akses kepada lebih dari 300.000 guru privat, ruangguru merupakan platform kursus online yang cocok untuk kamu coba!

2. Glint ExpertClass

Glint ExpertClass adalah salah satu wadah pembelajaran untuk meningkatkan skill kamu dalam dunia kerja. Dengan mengikuti kursus ini, banyak banget manfaat yang bakal didapatkan. Kamu dapat mempelajari seluk-beluk bidang profesi, mulai dari sales, finance, desain, dan lain-lain. Dengan webinar, workshop, serta beberapa course oleh mentor profesional, skill kamu pasti akan meningkat dengan pesat. Setelah menyelesaikan kelas, kamu akan mendapatkan sertifikat digital.

Jangan lupa baca tentang rekomendasi aplikasi belajar online di android

3. Coursera

Platform coursera merupakan salah satu kursus online yang bisa kamu gunakan untuk memperdalam ilmu akademi dari berbagai Universitas Top seluruh dunia. Kamu bisa mengaksesnya melalui modul materi yang disediakan. Selain itu, kamu juga bisa mengikuti course untuk mendapatakan sertifikat profesional. John Hopkins University, University of Michigan, dan Illinois adalah tiga kampus besar US yang juga menyediakan materi belajar online lewat Coursera. Cakupan bidang yang tersedia juga beragam, mulai dari sains-komputer, perpajakan, hingga administrasi bisnis.

4. Canva Design School

Jika kamu tertarik dengan belajar online desain grafis, Canva Design School adalah pilihan yang tepat.  Platform ini menyediakan kursus desain grafis dan workshop interaktif yang diiringi dengan modul. Canva Design School akan membantu kamu untuk mengenal lebih dalam tentang desain grafis.

Diantara 4 Platform diatas, mana nih yang paling menarik minat kamu?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *