January 7, 2025

Saat ini, banyak orang dari seluruh penjuru dunia menggunakan bahasa inggris sebagai alat komunikasi. Menurut We Are Social pada Januari 2021, sebanyak 60,4 % pengguna media sosial berkomunikasi dengan bahasa inggris. Hal ini tentunya berdampak terhadap penggunaan bahasa dalam kehidupan sehari-hari. Dengan semakin berkembang pesatnya bahasa inggris, perlahan orang-orang mulai tertarik untuk mempelajarinya, salah satunya dengan mengikuti kursus online. Kursus online bahasa inggris merupakan pembelajaran bahasa inggris secara virtual. Di zaman yang semakin modern ini, masyarakat lebih memilih mengikuti kursus online karena lebih praktis dan biayanya murah. Oleh karena itu, banyak sekali website kursus gratis yang dapat kita ikuti, mulai dari English First (EF), Golden Course, dan lain-lain.

“Aduh, aku tuh ngga punya uang buat ikutan kursus mahal seperti EF dan lainnya. Ada ga sih kursus bahasa inggris yang gratis?”

Ada dong!, kamu nggak perlu khawatir karena setelah ini, kamila akan bahas beberapa kursus bahasa inggris gratis yang bisa kamu ikuti dan pastinya ga buat dompet kosong! hehehe..

5 situs kursus online gratis untuk meningkatkan skill bahasa inggris kamu

Berikut beberapa kursus online gratis untuk membantu kamu memahami bahasa inggris!

1. Duolingo.com

Duolingo merupakan salah satu aplikasi belajar bahasa inggris yang cukup populer. Kamu bisa download aplikasinya atau mengakses melalui website https://www.duolingo.com/. Melalui situs ini, kamu dapat belajar bahsa inggris dengan mudah, cepat, dan tentunya gratis!. Selain itu, sistem pembelajaran akan sesuai dengan kemampuan bahasa inggris tiap pengguna, mulai dari basic, intermediate, hingga high level. Di Duolingo, kamu juga bisa belajar bahasa lainnya, loh, seperti jerman, spanyol, belanda, dan lainnya.

2. Cambridge English Online

Di situs ini, terdapat banyak materi yang lengkap, mulai dari materi reading, writing, speaking, dan listening. Materi tersebut memiliki tingkatan yang dapat disesuaikan dengan skill bahasa inggris penggunanya. Kamu juga bisa mengikuti berbagai tes online yang disediakan oleh https://www.cambridgeenglish.org/

3. British Council

British council memiliki sistem pembelajaran yang profesional dan menyenangkan dengan adanya pendukung, mulai dari audio, teks, hingga latihan interaktif. Tersedia pembelajaran untuk level anak-anak, remaja, dewasa, dan juga guru. Kalian juga dapat berinteraksi dengan pengguna lain untuk belajar bersama dan saling mengoreksi.

Baca juga mengenai Beberapa Aplikasi Pembelajaran Siswa

 4. English Grammar

Dalam proses memahami bahasa inggris, kamu juga harus menguasai materi tentang grammar. Materi ini dapat kamu dapatkan di situs https://www.englishgrammar.org/. Kamu dapat mempelajari grammar dari dasar, seperti kata kerja, kata sifat, preposisi, hingga membuat tulisan yang kreatif.

5. Grammarly.com

Selanjutnya, terdapat situs Grammarly.com yang bisa membantu kamu mempelajari grammar dan meningkatkan writing skill

Di Grammarly, kamu dapat mengasah kemampuan menulis dalam bahasa inggris. Apabila dalam penulisan esai atau artikel yang kamu tulis terdapat kesalahan, Grammarly.com akan mengoreksi sehingga tidak terdapat kesalahan lagi dalam penulisan berikutnya.

Itulah beberapa kursus online gratis yang dapat kalian manfaatkan untuk belajar bahasa inggris. Menurut kamu, mana nih yang paling menarik?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *